Kampung Cerdas
Mencerdaskan kehidupan bangsa adalah tanggung jawab kita bersama sebagai warga Indonesia. Namun, tantangan bagi putra-putri bangsa tidaklah mudah, terlebih dalam upaya mengenyam pendidikan.Mencerdaskan kehidupan bangsa adalah tanggung jawab kita bersama sebagai warga Indonesia. Namun, tantangan bagi putra-putri bangsa tidaklah mudah, terlebih dalam upaya mengenyam pendidikan.
Biaya pendidikan yang makin lama makin tinggi, memberatkan masyarakat kebanyakan. Biaya buku, biaya les tambahan, kursus, tidak sanggup dijangkau. Pada akhirnya berdampak pada menurunnya motivasi belajar, mempersulit proses pendidikan dan prestasi generasi muda kita. Berbagai upaya Pemerintah sudah dijalankan dengan membuat program-program untuk mengatasi problematika di atas, seperti sekolah gratis dan dana BOS. Namun memang patut disadari bahwa persoalan biaya pendidikan ini sejatinya merupakan masalah yang kompleks, sehingga kita juga harus turut serta bahu-membahu membantu Pemerintah menyelesaikan persoalan masyarakat tersebut.
30 Juli 2010 bertepatan dengan Peringatan Isro’ Mi’raj dan menyambut tahun ajaran baru, Al Kahfi bekerjasama dengan pejabat Pemerintah Kota Mojokerto. Kami menyelenggaraan program bertajuk “Kampung Cerdas”. Program tersebut bertujuan untuk turut mensukseskan program pendidikan Pemerintah Kota Mojokerto, yaitu dalam menciptakan kota yang berlingkungan pendidikan. Ini selaras dengan visi Al Kahfi yaitu membangun generasi bangsa yang cerdas, bermoral dan berprestasi.
Acara dihadiri Wakil Walikota Mojokerto, Drs. H. Mas’ud Yunus yang menjadi pembicara sekaligus memberikan penghargaan siswa berprestasi. Dalam sambutannya, beliau menegaskan lingkungan pendidikan sangat menentukan keberhasilan program pemkot untuk membentuk warga Kota Mojokerto menjadi SDM yang berkualitas. Lingkungan pendidikan diharapkan tidak hanya di lingkungan sekolah saja, tetapi juga di keluarga dan masyarakat sekitar. “Untuk membentuk lingkungan berpendidikan, diperlukan inovasi dan peran serta masyarakat. Salah satunya adalah program Kampung Cerdas ini.“ tegasnya. Sebagai tahap awal (tahun 2011-2012), program Kampung Cerdas menyasar tiga lokasi percontohan yakni, lingkungan Gembongsari, lingkungan Balongcok, kelurahan Balongsari, kecamatan Magersari dan yang ketiga lingkungan desa Seduri, Mojosari (percontohan di Kabupaten). Program-program yang dijalankan antara lain:
- Pengadaan sanggar belajar
- Bimbingan belajar gratis
- Penghargaan siswa berprestasi
- Bantuan pendidikan siswa kurang mampu
- Taman Baca Siswa
- Konseling Belajar
- Dialog pendidikan anak (untuk orang tua)
- Pengadaan sanggar belajar
- Bimbingan belajar gratis
Ke depan, banyak impian-impian dari kami untuk terus mensukseskan program Kampung Cerdas ini. Launching program yang dilaksanakan di kelurahan Balongsari ini menjadi pilot project yang nantinya akan dapat diterapkan di kelurahan-kelurahan yang lain di Mojokerto.